7 Hal yang Membatalkan Puasa Ramadhan

Apa saja yang membatalkan puasa Ramadhan? pasti waktu kita kecil tidak tahu dan sering menanyakan beberapa hal yang membatalkan puasa. hayoo kamu nangis kan, batal, lho!"" nanti puasamu. Apakah menangis membatalkan puasa, apakah menelan ludah sendiri membatalka puasa. Pertanyaan ini sering muncul saat anda mengucapkan kata-kata batal, lho!! kepada adik anda atau teman anda sewaktu kecil dan ini menjadi perdebatan antara anda dengan teman anda. Nah, kami akan mengulas beberapa hal yang membatalkan puasa sesuai dengan apa yang telah dikatakan dalam firman Allah SWT.


Hal yang membatalkan puasa Ramadhan ini sudah termaktub dalam Alqur'an Suroh albaqarah ayat 187 sebagaimana firman Allah SWT sebagai berikut ini:

أُحِلَّ لَكُمْ لَيْلَةَ الصِّيَامِ الرَّفَثُ إِلَىٰ نِسَائِكُمْ ۚ هُنَّ لِبَاسٌ لَكُمْ وَأَنْتُمْ لِبَاسٌ لَهُنَّ ۗ عَلِمَ اللَّهُ أَنَّكُمْ كُنْتُمْ تَخْتَانُونَ أَنْفُسَكُمْ فَتَابَ عَلَيْكُمْ وَعَفَا عَنْكُمْ ۖ فَالْآنَ بَاشِرُوهُنَّ وَابْتَغُوا مَا كَتَبَ اللَّهُ لَكُمْ ۚ وَكُلُوا وَاشْرَبُوا حَتَّىٰ يَتَبَيَّنَ لَكُمُ الْخَيْطُ الْأَبْيَضُ مِنَ الْخَيْطِ الْأَسْوَدِ مِنَ الْفَجْرِ ۖ ثُمَّ أَتِمُّوا الصِّيَامَ إِلَى اللَّيْلِ ۚ وَلَا تُبَاشِرُوهُنَّ وَأَنْتُمْ عَاكِفُونَ فِي الْمَسَاجِدِ ۗ تِلْكَ حُدُودُ اللَّهِ فَلَا تَقْرَبُوهَا ۗ كَذَٰلِكَ يُبَيِّنُ اللَّهُ آيَاتِهِ لِلنَّاسِ لَعَلَّهُمْ يَتَّقُونَ

artinya: "Dihalalkan bagi kamu pada malam hari bulan puasa bercampur dengan isteri-isteri kamu; mereka adalah pakaian bagimu, dan kamupun adalah pakaian bagi mereka. Allah mengetahui bahwasanya kamu tidak dapat menahan nafsumu, karena itu Allah mengampuni kamu dan memberi maaf kepadamu. Maka sekarang campurilah mereka dan ikutilah apa yang telah ditetapkan Allah untukmu, dan makan minumlah hingga terang bagimu benang putih dari benang hitam, yaitu fajar. Kemudian sempurnakanlah puasa itu sampai (datang) malam, (tetapi) janganlah kamu campuri mereka itu, sedang kamu beri'tikaf dalam mesjid. Itulah larangan Allah, maka janganlah kamu mendekatinya. Demikianlah Allah menerangkan ayat-ayat-Nya kepada manusia, supaya mereka bertakwa."

Dalam Al-qur'an tersebut sudah dijelaskan secara detail terkait dengan apa saja yang membatalkan puasa.

Menangis di Bulan Ramadhan apakah batal berpuasa?

Menangis tidak membatalkan puasa, namun jika sengaja menangis dan air mata tertelan maka batalah puasanya apalagi jika menangis karena makan tahu gejrot ya batalah puasanya.

Merokok di Bulan Ramadhan apakah batal berpuasa?

Merokok membatalkan puasa karena anda memasukkan suatu benda dalam tubuh dan menimbulkan sesuatu hal yang membuat anda merasa nyaman dan nikmat.

Muntah di Bulan Ramadhan apakah batal berpuasa?

Pada dasarnya muntah yang tidak disengaja tidak batal berpuasa, tapi jika ia bersengaja melakukan muntah maka batalah puasanya.

Menelan Ludah  di Bulan Ramadhan apakah batal berpuasa?

Tidak batal berpuasa, namu sebaiknya untuk meludahnya segera mungkin jika ada dalam mulut ketika sedang berpuasa.

Mencicipi masakan di Bulan Ramadhan apakah batal berpuasa?

Dibolehkan mencicipi masakan asalakan tidak dimasukkan dalam perut caranya dengan meletakkan menu masakan ramadhan dalam ujung lidah dirasakan lalu dikeluarkan atau diludahkan sehingga tidak tertelah sedikitpun.

Jika pertanyaan masih ada dan ada masih menanyakan seputar puasa ramadhan anda bisa melihat ayat 187 Qur'an Shorah Al-Baqarah terkait 7 hal yang membatalkan puasa.

1. Makan di siang hari ketika menjalankan ibadah puasa
2. Minum di siang hari ketika menjalankan ibadah puasa
3.  Berhubungan badan atau seksual sesama lawan jenis di siang hari ketika menjalankan ibadah puasa
4. Muntah secara sengaja di siang hari ketika menjalankan ibadah puasa
5. Keluar darah atau Nifas di siang hari ketika menjalankan ibadah puasa
6. Gila atau hilang akal
7. Keluar dari Agama Islam 

Subscribe to receive free email updates: